Monday, November 25, 2024

Lakukan Audiensi, Mgr. San: Pembentukan Karakter Anak Muda Harus yang Diutamakan

Must Read

Pemudakatolik.or.id, – Jakarta – Pengurus Pemuda Katolik Komisariat Daerah Nusa Tenggara Barat melakukan audiensi dengan Mgr. Silvester San di Gereja Maria Bunda Segala Bangsa yang berlokasi di Pusat Peribadatan Puja Mandala Nusa Dua Bali, Sabtu, (30/7/2022).

Tujuan dari kunjungan ini selain memperkenalkan ketua terpilih Pemuda Katolik Komda NTB Theofilus Nurak juga meminta arahan dari Mgr. San untuk kelanjutan Pemuda Katolik kedepannya khususnya dalam kegiatan pelantikan Pengurus Komda NTB pada 6 Agustus 2022 mendatang.

Hadir dalam audiensi ini, Theofilus dan Ketua Panitia Pelantikan, serta Ketua Pemuda Katolik Komda Bali, Herman Umbu Billy yang bertemu Mgr. Silvester San usai Misa lansia se-Bali.

Pada pertemuan tersebut ketua terpilih Komda NTB menyampaikan perjalanan terbentuknya Komda NTB dan Komcab-komcab di wilayah NTB sekaligus meminta dukungan dari Bapak Uskup.

“Kami mohon dukungan dan doa dari Bapak Uskup untuk keberlangsungan dan eksistensi Pemuda Katolik se-wilayah NTB, kami juga mengundang Bapak Uskup pada pelantikan pengurus Komda NTB tanggal 6 Agustus 2022 nanti,” ucap Theofilus.

Menyikapi hal tersebut Bapak Uskup mengimbau kepada seluruh Orang Muda Katolik (OMK) untuk terlibat dan ambil bagian di dalam Pemuda Katolik di Komda dan komcab-komcab sewilayah Keuskupan Denpasar.

“Pemuda Katolik merupakan organisasi bagus untuk pembentukan karakter orang muda katolik maka saya mengimbau agar orang-orang muda katolik untuk ikut terlibat ke Pemuda katolik ucap Bapak Uskup,”ujar Mgr. San.

Di akhir pertemuan tidak lupa Bapak Uskup melakukan berkat perutusan kepada Ketua Komda NTB bersama beberapa pengurus lainnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img
Latest News

Pemuda Katolik dan KPU Jabar Gelar Diseminasi Kebijakan Data dan Informasi

Pemudakatolik.or.id, Kabupaten Bogor – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat bersama Pemuda Katolik Jawa Barat sukses menggelar acara...
spot_img

More Articles Like This