Monday, November 25, 2024

Munadjat, Guru Besar Pengusul Nama Pemuda Katolik

Must Read

Pemudakatolik.or.id – Lahirnya organisasi Pemuda Katolik diawali dengan organisasi serupa sebelumnya yang namanya berganti-ganti, tetapi tetap merupakan organisasi untuk kaum Muda Katolik. Seperti halnya organisasi pemuda lainnya yang lahir dari pengaruh organisasi orang dewasa yang sudah mendahuluinya, maka organisasi Pemuda Katolik juga tentunya juga dibidani, diawali, atau setidak-tidaknya dipengaruhi oleh organisasi Katolik bagi orang dewasa yang sudah ada sebelumnya. Disamping itu, organisasi umat awam di Indonesia lahir didorong atau malah diawali oleh pimpinan Gereja yang sudah ada terlebih dahulu.

Baca juga Sejarah Lahirnya Pemuda Katolik

Dalam Kongresnya di Solo, Juli 1960, Muda Katolik Indonesia (MKI) diubah menjadi Pemuda Katolik. Munadjat Danusaputro adalah sosok yang mengusulkan perubahan nama tersebut.

Alasan Munadjat mengusulkan perubahan tersebut memang tidak ditemukan dalam catatan Kongres. Namun, menurut salah seorang senior Pemuda Katolik, Ir. Kikin Tarigan, hal itu agar Pemuda Katolik independen, tidak secara struktur dibawah organisasi lain; seperti sebelumnya. AMKRI underbow Partai Katolik Republik Indonesia, MKI seperti Mudika/OMK, organisasi internal Gereja Katolik.

Siapa Munadjat Danusaputro ?

Munadjat Danusaputro, tokoh Katolik yang berperan besar dalam masa-masa awal Indonesia yang masih berumur muda. Ia juga pada masa presiden Soekarno diangkat sebagai Sekretaris Jenderal Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara (MPRS).

Jika anda pernah mengikuti pendidikan di Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas RI), maka sudah pasti pernah menyanyikan atau setidaknya mendengar dalam setiap awal pendidikan “Hymne Wawasan Nusantara”, yang lyriknya ditulis oleh Munadjat Danusaputro. Ya, lagu yang sangat sakral, yang membuat rasa patriotisme bergejolak.

Karya-karya Munadjat Danusaputro di bidang Wawasan Nusantara dalam berbagai seri Buku, menjadi rujukan Lemhannas dalam mencetak kader-kader bangsa calon pemegang tampuk pimpinan di berbagai lembaga. Sedangkan karya-karyanya di bidang Lingkungan Hidup menjadikannya Guru Besar Lingkungan Hidup terkemuka di Indonesia.

Daftar Karya Munadjat Danusaputro

Nama lengkapnya Prof. Mr. Stefanus Munadjat Munadjat Danusaputro, lahir di Salatiga, 30 April 1920. Artinya saat Kongres Pemuda Katolik di Solo (1960) ia berumur 40 tahun. Ia adalah Pendiri dan Ketua pertama Perserikatan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (1947), yang merupakan cikal bakal Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI).

Pendidikan :

1936-1941 – HIK-Muntilan
1943-1944 – Kogyo Renseisho
1947-1950 – Universitas Gadjah Mada, Fakultas Hukum (Sarjana Muda)
1950-1952 – Universitas Leiden (Nederland) (Sarjana Lengkap)
1952-1953 – Academie de Droit International (Spesialisasi Hukum Internasional)

Rekam Jejak Stefanus Munadjat Munadjat Danusaputro:

  • Guru besar Ilmu Hukum Lingkungan UNPAD, yang dirangkapnya dengan UNPAR dan UNDIP serta USU dan UNHAS,
  • Widyaiswara dan Penasehat Ahli Lemhannas,
  • Guru Besar SESKOGAB dan SESKO-SESKO dan SESPA bidang Wawasan Nusantara dan Hukum Laut dan lingkungan;
  • Anggota PANKORWILNAS dan PANJATAP Departemen P dan K sebagai Ketua Team Penyebarluasan Wawasan Nusantara,
  • Anggota Satgas Pendidikan Pancasila.
  • Asisten khusus Menteri Kehakiman dan Menteri PPLH Bidang Hukum Lingkungan dan Internasional, selagi bertugas sebagai delegasi RI ke pelbagai Konferensi Internasional, dan duduk sebagai anggota terpilih “International Council of Environmental Law” (ICEL) dan “Commission on Environmental Policy, Law and Administration” (CEPLA).
  • Atase Pendidikan dan Kebudayaan RI di Nederland, Jerman, dan Swiss (1953-1959).
  • Sekretaris Depernas (1959-1960)
  • Sekretaris Jenderal MPRS (1960-1966)
  • Menteri Negara/sekretaris Presiden (1966-1967)
  • Menteri / Penasehat Presiden Urusan Keamanan Dalam Negeri, Kabinet Dwikora II / Kabinet Dwikora Yang Disempurnakan (24 Februari 1966 – 28 Maret 1966) bersama Jend. (Pol) Sukarno Djojonegoro.
  • Asisten IV Bina Graha (1967-1975)

Karya Tulis:

  • Seri Strategi dan ketahanan Nasional
  • Seri Wawasan Nusantara
  • Seri Hukum Lingkungan
  • Seri Hukum Lingkungan Laut
  • Seri Konvensi PBB tentang Hukum Laut
  • Seri Wawasan Nusantara dan Environmental Law

Referensi:
1. Profil Munadjat Danusaputro, Pustaka Digital PMKRI, diakses 7 Desember 2022; https://pustaka.pmkri.id/2019/08/munadjat-danusaputro/
2. Mengenal Prof. Mr. St. Munadjat Danusaputro, Guru Besar Hukum Lingkungan Hidup, Piramida; diakses 7 Desember 2022; https://www.piramida.id/mengenal-prof-mr-st-munadjat-danusaputro-guru-besar-hukum-lingkungan-hidup/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img
Latest News

Pemuda Katolik dan KPU Jabar Gelar Diseminasi Kebijakan Data dan Informasi

Pemudakatolik.or.id, Kabupaten Bogor – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat bersama Pemuda Katolik Jawa Barat sukses menggelar acara...
spot_img

More Articles Like This