Pemudakatolik.or.id, Lampung – Sejumlah pemuda dari organisasi kemasyarakatan Pemuda Katolik di Lampung ikut menjaga keamanan dan kelancaran saat umat Muslim menggelar shalat Id di Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.
Seperti yang dilakukan di Masjid Baitul Maqdist, Way Pengubuhan, Lampung Tengah: Masjid Walisongo, Pekon Tegalbinangun, Sumberejo, Tanggamus;M asjid At-Taqwa, Gunung Aji, Tulang Bawang; dan juga ada delapan masjid di Tegineneng, Pesawaran dan masjid lainnya di Pagelaran Pringsewu.
Para kader Pemuda Katolik mulai hadir sejak pukul 05.30 WIB. Mereka ikut membantu aparat keamanan setempat untuk memastikan kenyamanan umat muslim dalam menyelenggarakan ibadahnya.Tidak sendiri, ikut terlibat juga bersama mereka sejumlah organisasi kepemudaan lainnya serta organisasi remaja.
Saat usai Salat Id dilangsungkan, ikut juga mereka bersalam-salaman memberikan selamat hari raya.
Masing-masing kader Pemuda Katolik di setiap kabupaten, kompak menilai tindakan tersebut sebagai ujud nyata keberadaan dan toleransi.Termasuk juga sebagai bentuk kebahagiaan atas datangnya hari raya Idul Fitri.
Sebagai informasi, kegiatan semacam itu, rutin dilakukan pemuda lintas agama di Provinsi Lampung.Tidak hanya hari raya umat muslim, hari raya keagamaan pada agama lainnya juga ada aktivitas serupa.
Untuk informasi tambahan, kegiatan penjagaan proses Salat Id tersebut dihadirkan oleh masing-masing kader Pemuda Katolik di tiap-tiap kabupaten. Terinci atas Pemuda Katolik Komcab Pringsewu, Pemuda Katolik Komcab Pesawaran, Pemuda Katolik Komcab Lampung Tengah, Pemuda Katolik Komcab Tanggamus, Pemuda Katolik Komcab Tulang Bawang.
Dalam statemen terpisah, Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi memang mengajak warga di Lampung memaknai Idul Fitri 1445 Hijriah untuk memperkuat persatuan dan persaudaraan. “Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, saya mengucapkan selamat Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah,”
Sebutnya lagi, “Mari maknai momen ini untuk memperkuat persatuan dan persaudaraan,” kata Arinal Djunaidi, usai pelaksanaan Salat Id berjamaah di Bandar Lampung.
Ia juga mengatakan rasa terima kasih atas kondisi keamanan dan ketertiban hari raya Idul Fitri yang terjaga di Provinsi Lampung.Termasuk juga keharmonisan di daerah berjuluk Sai Bumi Ruwa Jurai itu.
“Kerukunan dan kebersamaan yang telah terjalin di Provinsi Lampung merupakan modal besar untuk menjaga stabilitas dan kemajuan daerah,” kata Arinal.