Pemudakatolik.or.id, Malang – Pemuda Katolik Kota Malang ikut dalam acara Barikan Anak Nusantara yang berlangsung Selasa, (16/8/2022), di Alun-alun Kota Malang.
Ketua Pemuda Katolik Komisariat Cabang Kota Malang, Lukas Pandu Asmoro mengatakan acara tersebut diinisiasi oleh Forum Komunikasi Antar Umat Beragama (FKUB) Kota Malang.
Sementara, tujuan acara tersebut untuk memperkenalkan tradisi bangsa Indonesia kepada anak-anak usia remaja, serta memperkenalkan dan mempererat kerukunan antar umat beragama pada anak-anak remaja. Selain itu, acara ini juga untuk mengajarkan anak saling berbagi dan peduli kepada orang lain.
“Kami Pemuda Katolik Komisariat Cabang Kota Malang percaya bahwa, anak-anak sejak dini sudah seharusnya menerapkan sikap saling toleransi terhadap keberagaman suku, ras, dan budaya agar kerukunan antar umat di Indonesia tetap terjaga sepanjang masa, maka dari itu Pemuda Katolik Komisariat Cabang Kota Malang terlibat langsung dalam kepanitiaan yang dibentuk oleh FKAUB untuk mendukung keberhasilan acara” ujar Lukas Pandu Asmoro.
Acara Barikan Anak Nusantara dihadiri oleh anak-anak dengan rentang usia anak SD hingga SMP, berbagai macam OKP/ Ormas yang ada di Kota Malang, serta Orda yang ada di Kota Malang.
Para peserta yang hadir berasal dari agama yang berbeda, ada yang dari Katolik, Kristen, Islam, Hindu, Budha, Konghucu, serta Kepercayaan. Kegiatan ini dimeriahkan dengan pertunjukan Barongsai, tarian tradisional, lalu dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya,Mengheningkan Cipta, doa bersama, orasi kebangsaan, menyanyikan lagu 17 agustus dan lagu satu nusa satu bangsa, diakhiri dengan bagi-bagi makanan dan sesi foto bersama.