Pemudakatolik.or.id, Papua – Pelantikan Pengurus Komisariat Daerah (Komda) Pemuda Katolik Provinsi Papua akan dihadiri langsung oleh dua petinggi Pemuda Katolik yaitu Ketua Umum, Stefanus Asat Gusma dan Sekretaris Jenderal (Sekjen), Johanes SM Sitohang di Hotel Horizon Kotaraja, Jayapura, Papua, Sabtu, (26/11/2022).
Ketua Panitia, Yops Itlay mengaku, pelantikan kali ini sedikit berbeda dari pelantikan sebelumnya. Menurutnya, pengukuhan pengurus Komda oleh Ketum dan dihadiri Sekjen PP adalah kerinduan bagi seluruh kader Pemuda Katolik di Tanah Papua. “Ini sekaligus sebagai momen penting bagi pemuda-pemudi Papua agar semakin bersemangat memajukan organisasi ini,” sebut Yops.
Yops membeberkan terkait dengan persiapan yang dilakukan sudah 85 persen. “Kami siap melaksanakan pelantikan termasuk kegiatan Pra-pelantikan. Kami juga telah mulai dari teknis penjemputan hingga pelantikan. Pada pelantikan nanti tentu kami akan mengundang seluruh unsur OKP yang ada dan juga para senior Katolik. Kami mohon dukungan dari para senior,” ujarnya.
Ia berharap pada momen pelantikan kali ini, semua orang bisa saling mendukung dan berkontribusi penuh pada pembangunan Papua sekaligus menyukseskan pelantikan Komda Papua.
Yops melihat poisisi dan kondisi Papua hari ini yang sering terpecah belah khususnya kaum mudanya karena kurang kompak. Maka itu ia berharap kepada kawan-kawan muda Papua agar terus berjuang membangun Papua. “Kita sudah berada dalam DOB itu artinya, Pemuda Katolik tidak lagi diam tanpa ada aksi dan menjadi penonton di sini. Ini merupakan peluang, pemuda harus ambil bagian, tentunya dengan mempersiapkan diri mengisi ruang-ruang pembangunan yang pro-rakyat Papua. Jangan sampai orang non Papua yang lebih dominan dalam menguasai berbagai sektor pembangunan di negeri kita. Itu yang akan menjadi fokus kita selanjutnya,” sebutnya.
Sementara itu, Ketua Komda Papua terpilih Melianus Asso mengakui pihaknya berterima kasih atas kerja-kerja panitia dalam mempersiapkan pelantikan Pengurus Komda Papua. Kepada beberapa Komcab, surat undangan sudah didistribusikan. Harapannya semua Komcab defenitif (Asmat, Timika, Mapi, Pengunungan Bintang, Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Keerom, Jayawijaya, Merauke, dan Boven Digoel) dan yang masih memegang mandat di wilayah Mee-Pago, bisa datang ke Jayapura untuk mengikuti pelantikan ini.
“Perlu saya tegaskan lagi, ini merupakan acara kita bersama. Bukan hanya acara pelantikan lalu bubar. Di sini, kita akan memberikan rekomendasi penting bagi kemajuan Pemuda Katolik dalam menapaki dinamikan sosial, politik kedepannya. Sebab Pemuda Katolik adalah tonggak penerus Gereja dan bangsa,” tegasnya.
Selanjutnya, setelah pelantikan Komda Papua siap bersinergitas dalam pembangunan di Papua dan DOB lainnya. “Kami menyadari perlunya mendukung saran, motivasi, pikiran demi kemajuan pemuda di Papua.”
Tim formator menuju pelantikan diantaranya Ketua Demisioner Komda Papua (2018-2021), Alfonsa Jumkon Wayap, mengakui dan apresiasi kesiapan panitia pelantikan Pengurus Komda Papua. Ia menyebutkan setelah pelantikan sudah harus fokus pada kerja-kerja konsolidasi dan program yang tepat sasaran.
Alfonsa juga mengajak seluruh unsur Pemuda Katolik supaya bersama-sama mengawal, terlibat dalam persiapan menuju pelantikan. Yang terpenting adalah terus membangun komunikasi entah itu kepada pihak internal seperti Keuskupan, senior, adik-adik OMK, PMKRI, ICAKAP, ISKA, WKRI, dan Kerawam. Tak lupa komunikasi juga kepada pihak eksternal seperti pemerintah dan intansi lainnya agar kita tidak terkesan berjalan sendiri dan eksklusif.
“Sebab organisasi Pemuda Katolik merupakan bagian dari rumah besar kita bersama. Kota boleh berada di mana-mana. Tapi pada momen ini mohon partisipasi kita untuk menyukseskan acaranya,” demikian Fonsa.
Terus Berjuang dan Berkarya demi Kemaslahatan Bangsa dan Gereja Demi Bonum COMMUNE