Jakarta, Pemuda Katolik – Anggorokresno Abiwangsa Resmi Dilantik sebagai Ketua Pemuda Katolik Komda DKI Jakarta periode 2025-2028, bertempat di Balai Agung-Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (19/09/2025).
Ketua Umum Pengurus Pusat Pemuda Katolik, Stefanus Gusma dalam sambutannya menyatakan bahwa dirinya percaya Ketua Pemuda Katolik Komda DKI Jakarta, Anggoro Abiwangsa akan membawa Pemuda Katolik DKI Jakarta melompat lebih jauh.
“Pak Gub, saya izin titip kader-kader Pemuda Katolik DKI Jakarta. Semoga ini bisa menjadi momentum kolaboratif bersama Pemprov DKI melalui aksi-aksi nyata,” tutur Ketum Gusma.
Selanjutnya, Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung dalam sambutannya menyatakan bahwa pihaknya mendukung penuh Pemuda Katolik DKI Jakarta dan siap berkolaborasi melalui program-program kerja di Pemprov DKI Jakarta.
“Balai Kota ini terbuka bagi Pemuda Katolik DKI Jakarta. Kami pun siap berkolaborasi dengan Pemuda Katolik DKI Jakarta,” Tutur Gubernur Pramono.
lebih lanjut lagi, Ketua Pemuda Katolik Komda DKI Jakarta Aloisius Anggorokresno Abiwangsa menyatakan bahwa Komda DKI Jakarta sangat berterima kasih kepada Gubernur DKI Jakarta beserta jajaran yang telah berkenan menyediakan Balai Agung DKI Jakarta sebagai tempat pelantikan Ketua dan Komda Pemuda Katolik DKI Jakarta.

“Saya sebagai Ketua Komda berterimakasih kepada Bapak Gubernur DKI Jakarta, Bapak Pramono Anung karena telah memberikan kesempatan kepada Pemuda Katolik DKI Jakarta untuk menggunakan Balai Agung imi sebagai tempat pelantikan,” katanya dan melanjutkan, “saya juga berterima kasih kepada pak Gubernur karena dalam audiensi beberapa hari lalu juga telah berkomitmen melibatkan Pemuda Katolik dalam program-program kerja Pemprov DKI Jakarta.”
Anggo, demikian sapaan akrabnya juga menyampaikan bahwa Pemuda Katolik DKI Jakarta siap berkolaborasi dengan Pemprov untuk mewujudkan Jakarta yang semakin global, berbudaya dan tetap kondusif.
Hadir dalam acara Pelantikan tersebut Anggota DPR RI Komisi I, Nurul Arifin, beberapa Anggota DPRD DKI Jakarta, beberapa OKP lintas Iman seperti GP Ansor Pemuda Muhammadiyah, Pemuda Hindu (Peradah) Pemuda Budha (Gemabudhi), Pemuda Konghucu (Gemaku), Pemuda Penghayat Kepercayaan (Gemapakti), serta Karang Taruna DKI, bersama beberapa Organda di wilayah DKI Jakarta, juga pengurus HAAK Paroki di DKI Jakarta.




