Monday, November 25, 2024

Sah! Parulian Silalahi Terpilih Lagi Sebagai Ketua Pemuda Katolik Komda Sumut

Must Read

Pemudakatolik.or.id, Medan – MUSKOMDA ke XI Pemuda Katolik Komisariat Daerah Sumatera Utara yang bertempat di Aula Gedung Catholic Center Medan, 25/8/2024 menetapkan kembali Paruliah Silalahi sebagai Ketua Komda Pemuda Katolik Komisariat Daerah Sumatera Utara masa bakti 2024 – 2027.

Pandapotan Sitanggang selaku Kordinator Pemuda Katolik wilayah Sumatera dari Pengurus Pusat Pemuda Katolik,bertindak sebagai pimpinan sidang, Sugeng Situmeang (Kordinator wilayah dari Pemuda Katolik Komda Sumut) selaku sekertaris sidang dan Rihard Pardosi yang merupakan Sekertaris Komcab Samosir bertindak sebagai anggota pimpinan sidang.

Dalam penyampaian pandangan umum dari 22 Komisariat Cabang yang hadir dalam Musyawarah Komisariat Daerah ke XI Pemuda Katolik Komda Sumut, secara keseluruhan menerima laporan pertanggungjawaban yang dibacakan oleh kepengurusan demisioner Pemuda Katolik Komda Sumut, dan keseluruhan Komcab yang hadir sepakat agar Parulian Silalahi kembali menahkodai Pemuda Katolik Komisariat Daerah Sumut,untuk masa bakti 2024-2027.

Parulian Silalahi dalam pembacaan laporan pertanggungjawabannya menyampaikan harapannya agar kedepan, bisa lebih bersinergitas dengan Komisariat Cabang yang ada dalam komunikasi yang lebih menyejukkan dalam rasa persaudaraan.

Sidang Musyawarah Komisariat Daerah Komda Sumut ke XI di skors selama 2 bulan sampai Ketua terpilih melengkapi kepengurusan periode berikutnya.

Seusai mengetuk palu sidang 2 kali tanda sidang di skors, Panitia menutup kegiatan hari pertama dengan acara foto bersama dan hiburan santai.

Sementara itu, Pandapotan mengatakan Pemuda Katolik mengapresiasi kebesaran hati Ketua Komda terpilih yang bersedia kembali mengorganisir organisasi Pemuda Katolik di Sumut. Ia berharap agar Pemuda Katolik terus menampilkan wajah baru di tengah Gereja dan bangsa.

“Mari kita bersinergi dengan Pengurus Pusat, pemerintah, dan instansi lainnya agar organisasi Pemuda Katolik ini tampil menjadi garda terdepan dalam memperhatikan berbagai isu dan persoalan sosial, ekonomi, dan politik di waktu mendatang,” tutupnya.

Reinheart Tamba

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img
Latest News

Pemuda Katolik dan KPU Jabar Gelar Diseminasi Kebijakan Data dan Informasi

Pemudakatolik.or.id, Kabupaten Bogor – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat bersama Pemuda Katolik Jawa Barat sukses menggelar acara...
spot_img

More Articles Like This