Tegal, pemudakatolik.or.id – Pada hari Senin (14/05/2025) bertempat di ruang kerja Wakil Walikota Kota Tegal, Hj. Iin Tazkiyatul Muthmainnah, S.K.M., M.Kes. menerima langsung audiensi dan silahturahmi pengurus Pemuda Katolik Komisariat Cabang Kota Tegal yang dipimpin oleh saudara Antonius Seloaji Kurniawan.
Didampingi Ketua Dewan Penasehat Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal AM Erwindho Hascaryo Hadir juga beberapa pengurus yaitu Sekretaris Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal, I Christoper Andika, Anggota merangkap Ketua Panitia Seminar, Oktavianus Pandu.
Dalam audiensi ini Wakil Walikota Kota Tegal sangat mengapresiasi dan senang atas kehadiran dari para pengurus Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal. Ini membuktikan bahwa kehadiran Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal membawa semangat toleransi dan keanekaragaman dalam beragama, serta mendukung dan memiliki komunikasi yang baik dengan pemerintah kota Tegal.
Dalam kesempatan ini juga, Ketua Komcab Kota Tegal Antonius Seloaji juga memperkenalkan beberapa pengurus Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal yang baru. Anton menyampaikan bahwa kehadiran pengurus Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal pada audiensi saat ini yang pertama untuk mendukung dan mengapresiasi segala upaya yang sudah dilakukan pemerintah kota Tegal untuk memajukan dan merawat keharmonisan toleransi beragama khususnya di kota Tegal ini sekaligus mengajukan permohonan ketersediaan Ibu Wakil Walikota untuk berkenan memberikan sambutan dan membuka acara Seminar Lingkungan Hidup yang bertema “Satu Tegal, Satu Hati untuk Masa Depan Bumi” pada tanggal 15 Juni 2025 mendatang.

Anton juga menyampaikan kepada Wakil Walikota Tegal untuk siap mendukung dan bekerjasama dengan pemerintah kota Tegal dalam mengkampanyekan dan melakukan aksi nyata dalam menjaga dan merawat lingkungan hidup di Kota Tegal khususnya generasi muda selain itu juga siap untuk menjunjung tinggi dan memelihara keharmonisan toleransi beragama di kota Tegal.
“Pemuda Katolik siap membantu pemerintah kota Tegal dalam melestarikan lingkungan hidup dan mengkampanyekan pentingnya merawat Bumi kita agar keseimbangan Ekosistem tetap terjaga untuk dapat menjadi warisan untuk generasi mendatang” ujarnya.
Sebutnya lagi, ”Kami berterimakasih atas sambutan Ibu. Tentunya ini menjadi pertanda bahwa Pemuda Katolik siap hadir untuk gereja dan negara dengan semangat Grow Further and Level Up. Kami memohon kepada Ibu Wakil untuk hadir memberi sambutan sekaligus membuka acara di seminar yang akan kami selenggarakan.”
Dalam kesempatan ini juga dewan penasehat Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal AM Erwindho Hascayo menyampaikan apresiasinya yang sangat mendalam atas kinerja pemerintah kota Tegal dalam memelihara dan merawat kerukunan beragama. Bekejasama dalam perbedaan dan saling mendukung satu sama lain adalah keniscayaan Indonesia sebagai negara yang mempunyai kekayaan ribuan suku, adat dan budaya.
Juga disampaikan kepada Wakil Waliokota Kota Tegal agar mendukung kegiatan pemuda demi terciptanya kota Tegal yang dinamis, kreattif, rukun dan bertoleransi tinggi.
Erwindho juga mendorong agar Ibu Wakil dapat menginisiasi adanya Forum Kerukunan antar Umat Beragama Generasi Muda yang nantinya dapat menjadi wadah kerukunan Kota Tegal, sebagai regeneasi agar keharomonisan yang dibangun selama ini tetap terjaga.
“Bu Wakil beberapa tahun lalu saya pernah dimintai teman-teman NU untuk menjadi korlap kota Tegal, Resolusi Jihad yang mengadakan konvoi mengusung pataka Merah Putih dari Jawa Timur sampai Jakarta, dan sukses luar biasa dalaam waktu persiapan yang sangat singkat” Demikian sedikit cerita dari senior Pemuda Katolik yang membuat Wakil Walikota sedikit terkejut dan bangga atas apa yang didengarnya.
Di tempat yang sama, Wakil Walikota Kota Tegal Ibu Hj. Iin Tazkiyatul Muthmainnah menyampaikan rasa terimakasih yang mendalam atas apresiasi dan dukungan Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal terhadap kinerja pemerintah kota Tegal.
Tazkiyatul Muthmainnah juga menyampaikan dukungannya terhadap segala program ataupun kegiatan Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal yang kedepannya akan dilaksanakan.
“Kami atas nama pemerintah kota Tegal siap mendukung segala kegiatan ataupun program yang telah kalian rancang dan kemudian akan dilaksanakan kedepannya. Dan saya berharap kepada Pemuda Katolik di Kota Tegal bisa menjadi agen perubahan yang membawa kepentingan umum demi kehidupan sosial kemasyarakatan yang lebih baik,” sebutnya.
Ia berharap semoga Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal menjadi wadah bagi orang muda, sehingga dapat berkontribusi untuk kerukunan beragama khususnya di kota Tegal ini.
Tidak lupa juga di akhir audiensi Wakil Walikota Kota Tegal beserta ketua dewan penasehat dan pengurus Pemuda Katolik Komcab Kota Tegal berfoto bersama sebagai tanda bukti dan kenangan dari terciptanya keharmonisan beragama di kota Tegal.